Jakarta (PH) ~ Sebulan penuh lamanya Umat Islam menjalankan puasa bulan Ramadhan, dan hari yang ditunggu-tunggu pun datang, yakni Hari Raya Idul Fitri sebagai hari penuh kebahagiaan dan kemenangan bagi Umat Islam tidak memandang kaya atau miskin semua merayakannya dengan penuh haru dan bersilaturrahmi dengan keluarga dan handai taulan.
Kantor Law Firm Togar Situmorang Jakarta yang beralamat di Jl. Kemang Selatan Raya No.99 gedung Piccadilly, Jakarta Selatan mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriyah / 2021 Masehi. “Walau masih dalam pandemi Covid-19, namun terlihat nampak umat Islam yang saat hari-hari terakhir menjalankan ibadah puasa sudah merasakan hari kebahagiaan menyambut Idul Fitri atau Lebaran,” ujar Darius Situmorang SH, Partner dan Kepala Kantor Law Firm Togar Situmorang Jakarta.
Kepada wartawan, Selasa (11/05/2021), sebelum libur Hari raya Idul Fitri, advokat Darius Situmorang mengatakan, pada saat itu, yang membeli baju merasa bahwa di hari lebaran nanti, tubuh yang suci haruslah dibalut dengan pakaian yang indah. Yang membeli jajanan punya maksud sendiri, mereka tidak mau mengecewakan tamu yang biasa hadir ke rumah dengan tradisi ‘halal-bi-halal’. Yang mudik dan menyemuti jalanan pun punya alasan, mereka diberangkatkan oleh keinginan bertemu keluarga agar maaf-me-maafkan itu nyata dan tak sekedar kata-kata.
“Umat Islam di seluruh dunia bolehlah berbahagia karena sudah sampai di hari lebaran setelah diuji selama sebulan penuh di bulan Ramadhan, artinya sudah secara sah terlewati. Lelah payah yang dilakukan, setidaknya diganti dengan kesucian dan ampunan. Jikalau kita ingat, pada saat menyambut momen lebaran itu, semuanya pasti sibuk,” papar Darius Situmorang.
Dalam kesempatan berlebaran di hari raya yang suci ini, mari kita satukan niat tulus ikhlas dalam sanubari kita, kita hilangkan rasa benci, rasa dengki, rasa iri hati, rasa dendam, rasa sombong dan rasa bangga dengan apa yang kita miliki hari ini. Mari kita ganti semua itu dengan rasa kasih sayang dan rasa persaudaraan. Dengan hati terbuka, wajah yang berseri-seri serta senyum yang manis kita ulurkan tangan kita untuk saling bermaaf-maafan. Kita buka lembaran baru yang masih putih, dan kita tutup halaman yang lama yang mungkin banyak terdapat kotoran dan noda seraya mengucapkan Minal Aidin Wal faizin Mohon Ma’af Lahir dan Batin.
“Kami dari tim Law Firm Togar Situmorang Jakarta mengucapkan SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI, MOHON MA’AF LAHIR DAN BATHIN, semoga kita semua yang berada di Kesatuan Negara Republik Indonesia tetap menjaga solidaritas antar beragama,” pungkas advokat Darius Situmorang bersama timnya, advokat Aloysius Carol Brian Gultom SH, advokat Eprina Mawati br. Siboro SH., MH, paralegal Harianto Sinaga SH, Dian Ananta SH dan Staf bidang Humas Ilham A. Yani.
PH – D Pirdot, A