Dr. Togar Situmorang sebagai Umat Nasrani sangat mengagumi kesederhanan Pimpinan Gereja Katolik Paus Fransiskus patut dicontoh. Paus datang ke Indonesia menggunakan pesawat komersial dan tidak menginap di hotel berbintang dan dijemput dengan kendaraan biasa.
Ini sangat menjadi inspirasi penting bagi para pemimpin dunia,” ujar Advokat dan Kurator Kondang kepada Media di Jakarta, Selasa.
Dr. Togar Situmorang mengatakan kunjungan Paus Fransiskus merupakan kehormatan dan penghormatan bagi bangsa Indonesia. Apalagi Paus memiliki jadwal yang padat sehingga kedatangannya patut disambut.
Dr. Togar Situmorang menyebut ini membuktikan kehadiran Paus harus kita maknai bahwa Indonesia dalam keadaan Damai Tidak ada istilah Darurat entah Darurat Demokrasi atau apa istilahnya setelah ada Unjuk Rasa di DPR RI yang ricuh oleh segelintir elite dan karena kita sangat menjunjung sebuah keberbedaan yang harus dihargai semua umat manusia.
Presiden Indonesia Joko Widodo telah mampu menyakinkan Paus Fransiskus untuk datang ke Indonesia dan ini merupakan kunjungan Paus ke Negara Indonesia yang pertama dalam 35 tahun setelah kunjungan Paus Yohanes Paulus II pada 1989 silam. Kedatangan Paus Fransiskus pun begitu dinanti-nanti, terutama oleh umat Katolik Indonesia dan membuktikan bahwa Indonesia dalam keadaan Damai dan baik baik saja tutup,” Dr. Togar Situmorang