Togar Situmorang Dukung DBON Demi Peningkatan Prestasi dan Pembinaan Olahraga

Denpasar [PH] ~ Hari Kamis, 9 September 2021 seluruh elemen Olahraga Indonesia akan menyambut peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang memasuki ke-38 tahun, juga menyambut Pekan Olahraga Nasional (PON) di Jayapura, Papua tahun 2021.

Advokat kondang Indonesia, Togar Situmorang, SH., MH., MAP., C.Med., CLA sangat mendukung upaya Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang memperkenalkan Grand Design Olahraga Nasional atau disebut Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) yang akan dilaksanakan pada Haornas 9 September mendatang.

“Desain besar atau DBON itu adalah arahan Presiden Joko Widodo, yang kemudian disusun Kemenpora bersama jajaran olahraga lainnya, termasuk pakar dan akademisi. Saya sangat mendukung upaya tersebut menuju prestasi yang lebih gemilang,” ujar Togar Situmorang yang juga menjabat Ketua Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kota Denpasar, Provinsi Bali.

Dukungan Togar Situmorang terkait pemberitaan yang dilansir di laman resmi Kemenpora, dimana Menpora Zainudin Amali mengatakan, bahwa pihaknya akan secara resmi memperkenalkan Grand Design Olahraga Nasional atau Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) pada 9 September bertepatan dengan peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-38.

“Tekad kami, tanggal 9 September 2021 kickoff Desain Besar Olahraga Nasional. Kami harapkan akan dilakukan langsung bapak presiden pada peringatan Hari Olahraga Nasional ke-38,” kata Menpora Amali dalam Sosialisasi Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) Kemenpora bersama PWI Pusat secara virtual, Rabu (1/9/2021).

Lebih lanjut Togar Situmorang yang juga sebagai pemerhati kebijakan publik mengatakan, Desain Besar Olahraga Nasional itu sangat besar manfaatnya bagi semua olahragawan untuk meningkatkan prestasi di tingkat internasional dan menjadi lawan tangguh ketika berlaga atau bertanding di setiap cabang.

“Desain besar itu sebagai pembinaan olahraga prestasi nasional secara berkelanjutan dan sistematis. Tentunya dengan pembinaan sesuai apa yang diperkenalkan dari desain itu, tentunya prestasi olahraga Indonesia di tingkat dunia, seperti yang baru-baru ini terlaksana di Jepang, Olimpiade Tokyo dan Paralimpiade bisa meningkat lagi,” tegas Togar Situmorang yang akrab disapa ‘Panglima Hukum’ ini.

Advokat kondang Indonesia yang memiliki kantor hukumnya di Jl. Gatot Subroto Timur No.22, Denpasar Timur dan Jl. Raya Gumecik, Gg Melati Banjar Gumecik No. 8, By Pass Prof. IB Mantra, Ketewel. Sedang di DKI beralamat Jl. Kemang Selatan Raya No.99, Gedung Piccadilly, Jakarta Selatan serta Kota Bandung di Jl. Terusan Jakarta No. 181, Ruko Harmoni, Kav 18, Antipani dan Jl. Pengalengan Raya No.355, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

“Semoga dan pasti kita berharap para atlet Indonesia dari seluruh cabang olahraga dapat berprestasi yang lebih cemerlang di tingkat Dunia, untuk itulah saya pribadi dan tim advokat yang tergabung di Law Firm Togar Situmorang mendukung upaya Desain Besar itu. Apalah lagi ada payung hukumnya yakni Peraturan Presiden (Perpres),” pungkas Togar Situmorang.

Tim Redaksi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here